JAKARTA – Reksa dana pasar uang BRI
Gamasteps Pasar Uang (BRI Gamasteps) milik BRI Manajemen Investasi (BRI-MI) melejit
sejalan dengan kinerja positifnya. Kali ini, melalui jumlah Dana Kelolaan (Asset
Under Management/AUM) yang berhasil menembus Rp6 triliun per 17 November
2025, atau tumbuh 173,25% dibandingkan posisi awal tahun, yaitu Rp2,2 triliun
pada Januari 2025.
Sebelumnya, Reksa
Dana BRI Gamasteps juga mencatatkan pertumbuhan fantastis dari Rp355 miliar
pada Desember 2023 menjadi Rp2,04 triliun pada 11 Oktober 2024, mencerminkan
lonjakan sebesar 473 persen dalam kurun waktu kurang dari satu tahun di 2024.
Kepala Divisi
Corporate Secretary & Communication BRI-MI, Bagus Setyawan, mengatakan
bahwa selain mencerminkan kinerja Reksa Dana BRI Gamasteps yang positif, pencapaian
ini juga menunjukkan bagaimana perseroan terus berupaya untuk menghadirkan
produk yang sesuai dengan kebutuhan pasar.
“Pencapaian
ini menunjukkan bahwa Reksa Dana BRI Gamasteps mampu hadir dengan produk yang on
point terhadap kebutuhan masyarakat yang ingin berinvestasi sekaligus
berkontribusi pada perkembangan pendidikan di Indonesia,” ujar Bagus.
Bagus
menambahkan, melalui Reksa Dana BRI Gamasteps, BRI-MI berkomitmen untuk
meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia.
“BRI Gamasteps
bertujuan menjadi instrumen investasi yang mendukung pengembangan pendidikan Tri
Dharma perguruan tinggi, yaitu Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian kepada
Masyarakat. Hal ini sejalan dengan komitmen BRI-MI untuk membantu masyarakat
agar semakin menyadari pentingnya perencanaan investasi untuk mewujudkan masa
depan,” jelas Bagus.
Lebih lanjut, Bagus
menambahkan bahwa dari sisi kinerja produk, Reksa Dana BRI Gamasteps mampu
bersaing dan memberikan hasil yang lebih baik dari rata-rata pasar.
“Kami senantiasa
berusaha memberikan pengalaman investasi yang terbaik dan optimal bagi para
investor. Dengan pencapaian yang positif ini, kami berharap dapat terus menjaga
konsistensi kinerja dan tetap menjadi pilihan yang dipercaya oleh masyarakat.
Dengan pencapaian dana kelolaan tersebut, Reksa Dana BRI Gamasteps semakin
menunjukkan perannya sebagai pilihan yang solid bagi mereka yang ingin menjaga
stabilitas keuangan sekaligus berkontribusi terhadap pengembangan kualitas
pendidikan di Indonesia,” tutup Bagus.
Artikel ini juga tayang di VRITIMES











