Manado – Walikota Andrei Angouw menegaskan, posisi pendidikan sangat penting bagi bangsa ini termasuk warga Kota Manado.
Hal itu dikatakan Walikota pilihan rakyat tersebut saat menghadiri Rapat Koordinasi dan Sosialisasi Teknik Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah, Guru dan Tenaga Kependidikan di Kota Manado, di ruang Serbaguna Kantor Walikota Manado, Jumat (26/09).
Menurutnya, Pemerintah Kota (Pemkot) Manado memastikan kinerja kepala sekolah dan guru-guru bisa maksimal.
“Makanya kegiatan seperti ini dapat menentukan masa depan bangsa termasuk masa depan pendidikan di Kota Manado. Kita harus on target dan semua harus memiliki kinerjanya masing-masing. Saya berharap kita semua menseriusi agar kita dapat mencetak SDM-SDM yang berkualitas dimasa depan,”ujar Angouw, seraya menekankan pentingnya pendidikan di kota ini.
“Jadi hal ini sangat penting apakah kita ini akan naik atau turun soal pendidikan. Sekali lagi agar hal ini menjadi konsen kita bersama. Kita perlu melihat outputnya bagaimana, kita juga harus melihat moral dan karakter anak didik kita. Kita harus peka soal akademik, karakter anak didik kita supaya kita dapat mengetahui performance akademik,”tukas Angouw.
Walikota juga menyaksikan penandatanganan pakta integritas yang dilakukan Kepala Sekolah dan perwakilan Guru.
Tampak mendampingi Walikota, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Manado dr Steaven Dandel MPh, Asisten I Yulises Oehlers SH, Asisten II Ato Bulo SH MM serta Kepala Dinas Pendidikan Kota Manado DR Peter KB Assa ST MSc PhD.(*)